Selasa, 27 Januari 2009

Budidaya Ikan.....Siapa Takut........




Wonosobo identik dengan sumber air. Di sana sini selalu kita jumpai banyak air. Tak jarang kita lihat setiap pemukiman ada kolam ikan. Ada ikan mas (bandung), nila, tawes, graskap, lele, koi dan lain sebagainya. Semua hampir cocok di daerah ini. Rasanya sayang kalau punya halaman tidak dibuat kolam ikan.
Budidaya ikan tidak serumit yang kita kira. Tidak membutuhkan perhatian khusus dan tidak begitu berketergantungan seperti layaknya memelihara unggas. ikan tanpa suplay makanan pada saat tertentu masih bisa hidup. Tapi unggas tanpa kita kasih makanan barang satu hari akan mati.
Syarat budidaya ikan ada tiga hal.
1. Penyiapan kolam
2. Penyiapan bibit ikan
3. Penyiapan makanan
Kolam dibuat dengan ukuran tertentu yang tentunya disesuaikan dengan lokasi lahan yang ada. Yang terpenting adalah komposisi ukuran kolam dengan suplay air yang masuk sehingga menghasilkan banyak oksigen (O2) harus seimbang. Tanda jika kolam itu kadar O2 seimbang baik dari sisi luas kolam maupun jumlah bibit ikan yang ada adalah manakala ikan yang ada di kolam tidak berenang di permukaan secara terus menerus. Apalagi ikan sering berenang mendekati atau di seputar masuknya suplay air. Ini jelas tidak sehat, selain mempengaruhi nafsu makan dan perkembangan ikan, juga daya tahan tubuh ikan lemah. Usahakan kolam mudah mendapatkan sinar matahari, khususnya di pagi hari. Karena dengan itu pertumbuhan mereka akan cepat besar.
Sebelum ikan dimasukkan ke kolam, ada baiknya kolam diisi dengan pupuk kandang atau kompos. Diamkan selama 3 – 4 minggu sehingga timbul plankton di dalamnya yang akan menjadi sumber makanan mereka.
Penyiapan bibit menjadi factor utama dalam budidaya ikan. Pilih bibit yang sehat dan bukan bibit dari hasil penjual keliling. Biasanya ikan hasil jualan keliling ini kondisinya banyak yang sakit dan capek. Makanya jika kita masukkan bibit ini maka dalam waktu 1-2 minggu pertama bisa 50-60 % mati.
Usahakan bibit yang kita ambil adalah bibit yang bersertifikat. Atau kalau tidak, kita tahu persis induk maupun teman sejawat mereka. Bibit tersebut harus unggul karena percuma saja kalau hanya bibit jenis local. Misalnya ikan Nila Gips.sebab jika bibit local, Mau dikasih berapapun makanannya pertumbuhannya biasa saja.
Sementara untuk hal pakan, gunakan pellet ikan untuk memacu pertumbuhan ikan. Disamping itu tambahkan berbagai sayuran sesuai jenis ikan yang mereka mau untuk selingan dan menambah nafsu makan. Tambahan sayuran segar ini juga untuk mengurangi pengeluaran biaya makanan. Bisa juga ditambah bekatul sehingga makanan mereka sangat bervariasi dan nilai gizipun tercukupi. Ibarat manusia, ikanpun butuh empat sehat lima sempurna,
Nah jika ingin berbudidaya ikan nila anda bisa anjangsana ke Griya Purna Praja WonZa. Di sana telah ada contohnya. Panen bisa 4 bulan sekali. Tertarik? Silakan coba…….Gratis biaya konsultasinya…… paling-paling ya sekedar Honor Tutor atau Narasumber gitu…..biar kayak seminar atau Lokakary…hik hik.
Apa mau bakaran unjar….ntar nunggu pas panen yaaaaaaaaaaaaaaaa…….

3 komentar:

  1. semangat pagi......
    pak mau tanya nich gimana cara mengakali tempat yang kondidinya sedikit air apa ikan nila masih bisa tumbuh dengan baik????
    ainya kira2 cuman sebesar air keran, gimana mohon dijawab!!!!!!
    thx

    BalasHapus
  2. untuk mas Abi, nila sebenarnya salah satu ikan yang memiliki daya tahan hidup cukup baik, dibanding ikan mas. namun kadar 02 yang kurang sangat mempengaruhi nafsu makan mereka yg tentu akhirnya pada pertumbuhan mereka. jika memang kondisi lahan yang sempit dan suplai air yg kecil bisa disiasati dengan :
    Alternatif 1.
    buat air yg masuk tersebut sekencang mungkin dan dibantingkan ke air sehingga menimbulkan banyak tekanan maupun gelembung air. ini cukup menghasilkan byk 02.
    alternatif 2.
    Menambah hidrant pemutar air. cara ini dilakukan dgn membuat bak kecil didalam kolam itu, sebagai input air ke hidrant. berbeda jika hidrant langsung masuk ke kolam maka air yg masuk ke hidrant dalam kondisi kotor sehingga dalam setengah hari saja hidrant sudah tidak hidup karena sumbatan.
    semoga sukses

    BalasHapus
  3. Asslmualaikm pak,pak mau nanya ini wnsobonya sebelah mana ya?tolong minta alamat dan contact person,sy pngen konsultasi,masih newbi pak,wasslmkm

    BalasHapus

Orang Bijak adalah Orang yang bertanggung jawab atas komentarnya......ttd admint awib_04